Senin, 09 Mei 2011

KAWASAN BKD BEBAS PUNGUTAN

PELOPOR, POSO, Pungutan liar yang sudah mendarah daging di tubuh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kab. Poso pada masa yang lalu telah membuat masyarakat kehilangan kepercayaan terhadap instansi tersebut. BKD juga menangai nasib PNS dan Honorer, tetapi penanganan sungguh di luar aturan yang berlaku. Sehingga menyebabkan Bupati Poso gerah akan hal ini, yang akhirnya mengambil langkah kebijakan dengan melakukan reformasi birokrasi di tubuh BKD. Untuk memulihkan nama BKD di tengah-tengah masyarakat Poso, bukanlah hal yang mudah dilakukan, menurut sumber yang ditemui oleh pelopor.

Ditambahkan bahwa walaupun nama BKD sudah tidak lagi dipercaya oleh masyarakat dan pemerintah pusat. Namun dengan adanya para PNS yang baru, yang ditempatkan di lingkungan BKD ini, dinilai oleh masyarakat merupakan PNS yang yang masih dianggap bersih. Hal ini yang menyebabkan kepercayaan masyarakat pulih kembali.
Kemudian tidak adanya lagi pungutan liar pada setiap pengurusan berkas apapun yang berkaitan dengan instansi BKD. Hal itu merupakan salah satu keputusan yang luar biasa menurut masyarakat.

Upaya untuk menghilangkan pungutan liar di instansi BKD adalah salah satu langkah yang sangat tepat. Jika masih ada praktek - praktek pengutan dana oleh oknum tertentu. Langsung diarahkan pada proses hukum, supaya ada efek jera terhadap para pelaku. Karenasudah begitu buruk instansi BKD di mata masyarakat dan jangan sampai terulang untuk kedua kalinya, ungkap salah seorang tokoh masyarakat Poso yang namanya tidak mau disebutkan.

Setelah reformasi birokrasi secara menyeluruh terhadap oknum-oknum PNS di lingkungan BKD. Maka semakin bersihlah lingkungan BKD dari semua pungutan liar yang masuk pada kantong pribadi para Oknum PNS, yang selama ini terkuak sendirinya akibat kuasa Allah. Hal itu merupakan janji sang khalik dalam hidup di dunia ini.

Walaupun banyak permasalahan yang ditinggalkan oleh oleh oknum PNS yang lama, anggap saja itu sebuah sejarah BKD yang tidak perlu dicontoh bagi PNS yang baru menduduki jabatan di BKD saat ini. Karena di pundak dan hatimu inilah ada titipan rakyat untuk menjadikan BKD bersih dan dipandang baik oleh rakyat Poso pada masa-masa yang akan datang. Elg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar